Terapkan Program Sijagai, Bhabinkamtibmas Polsek Labakkang Manfaatkan Mobil Pribadi Gratis Antar Jemput Warga

    Terapkan Program Sijagai, Bhabinkamtibmas Polsek Labakkang Manfaatkan Mobil Pribadi Gratis Antar Jemput Warga
    Terapkan program Sijagai, Mobil pribadi Bhabinkamtibmas Polsek Labakkang Sumardi gunakan untuk warga binaan yang sakit'antar Jemput

    PANGKEP - Kata Sijagai dikutip dari salah satu program pemerintah Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan dalam bidang Kesehatan, yang mana Salah satu program unggulan pemerintah kabupaten Pangkep dari tiga program unggulan yakni di Bidang kesehatan Program Sijagai ( Siap, jemput, antar, jaga dan peduli ),  

    Tidak jauh beda dari inovasi yang telah lama dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Labakkang Polres Pangkep Aipda Sumardi, S.H yang mana mobil pribadinya dijadikan sebagai sarana transportasi gratis bagi warga binaan "Siap antar jemput dengan Tema Bhabinkamtibmas Peduli Dan Berbagi" 

    Saat dikonfirmasi bhabinkamtibmas Polsek Labakkang Polres Pangkep Aipda Sumardi, S.H menyatakan bahwa mobil pribadi yang iya miliki dijadikan sebagai sarana transportasi GRATIS bagi warga binaan agar warga binaan mendapatkan pelayanan transportasi tanpa harus mengeluarkan biaya sepeser pun. Mobil transportasi gratis ini diprioritaskan kepada warga yang kurang mampu yang ingin ke RSU, Puskesmas atau ke klinik seperti Cek Up Kesehatan, ingin melaksanakan vaksin di Puskesmas ataukah hal urgen lainnya.

    Kapolsek Labakkang IPTU JUNARDI, S.H salut dan bangga kepada anggotanya yang mana mobil pribadinya dijadikan sebagai sarana transportasi gratis bagi warga Binaannya. Ini merupakan inovasi yang luar biasa yang sangat membantu warga terutama warga yang kurang mampu. Ujar Kapolsek Labakkang Polres Pangkep IPTU JUNARDI, S.H.( herman djide)

    PANGKEP SULSEL
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Pandemi, Kepsek SMPN 1 Segeri...

    Artikel Berikutnya

    Peringati Hari Guru, Ketua K3S Minasate'ne...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami